Tip & Trik Terbaik untuk Menerjemahkan Bahasa dengan Akurat | Jasa Translate Jurnal | Jasa Penerjemah Industri | Menerjemahkan bahasa adalah cara yang menyenangkan dan bermanfaat untuk mengkhususkan diri sebagai seorang penulis profesional. Anda tidak hanya akan menikmati proses menerjemahkan teks, tetapi juga belajar banyak hal hanya dengan membaca dan mengubah kata-kata dari dua bahasa apa pun yang Anda pilih untuk dikerjakan.
Namun, terkadang menerjemahkan kata, bahasa gaul atau pepatah tertentu yang tidak Anda pahami bisa menjadi hal yang merepotkan. Mari kita lihat beberapa cara untuk meringankan masalah Anda dengan peralatan, tip dan trik yang bermanfaat untuk menjamin proses penerjemahan bahasa yang akurat.
Gunakan kalimat pendek
Entah Anda menerjemahkan dari atau ke bahasa Inggris, Perancis, Jerman, atau bahasa lainnya, gunakan kalimat yang pendek dan jelas untuk menyatakan sesuatu. Anda mungkin tidak menyadari kesalahan Anda dengan menulis satu kalimat panjang dengan terlalu banyak informasi.
Saat menerjemahkan teks dari satu bahasa ke bahasa lain, penting untuk membuat proses berpikir Anda menjadi singkat dan tepat sasaran. Kalimat yang terlalu panjang akan membingungkan pembaca, sehingga mereka bisa tahu letak kesalahan Anda dalam proses penerjemahan. Mendapatkan umpan balik dari orang lain dan belajar dari kesalahan adalah hal yang bagus. Bahkan lebih bagus lagi jika Anda bisa mencegahnya! Tulislah kalimat yang jelas dan sesederhana mungkin.
Gunakan istilah bahasa Inggris
Menggunakan istilah dalam bahasa Inggris adalah ide yang bagus jika Anda tidak yakin bagaimana menerjemahkan suatu kata atau kalimat tertentu. Percaya atau tidak, banyak orang yang lebih terniasa dengan istilah bahasa Inggris untuk kejadian, item dan tindakan tertentu.
Sebelum Anda menerjemahkan satu kata menggunakan kata-kata deskriptif dan tidak jelas yang Anda juga tidak yakin, pertimbangkan untuk menggunakan istilahnya dalam bahasa Inggris. Sesuaikan dengan bahasa target yang sedang Anda kerjakan. Anda bisa melakukannya dengan sedikit menambahkan dan meletakkannya dalam kurung untuk lebih memastikan para pembaca “paham” apa yang Anda sampaikan. Sejauh ini, kamus akan membantu Anda memahami istilah-istilah khusus. Ini mungkin menjadi satu-satunya pilihan dari waktu ke waktu, dan bisa terus digunakan.
Sesuaikan penerjemahan bahasa dengan pembaca
Teks yang berbeda memiliki audiensi target dan tujuan yang berbeda. Itulah kenapa sebagai seorang penerjemah Anda bisa menyesuaikannya dengan para pembaca sesuai keinginan Anda. Beberapa buku atau teks ditujukan untuk pembaca usia muda dan Anda harus menggunakan nada baca dan bahasa gaul yang sesuai untuk melengkapi terjemahan Anda. Penerjemah lain mungkin ahli di bidang tertentu atau khusus untuk pembaca lansia. Hal ini juga membutuhkan tingkat penyesuaian yang tepat. Jasa Penerjemah industri | Jasa Translate
Saat menerjemahkan teks apa pun ke bahasa lain, perlu diingat bahwa Anda tidak sedang menerjemahkan kata per kata, melainkan menyampaikan arti dari kata-kata tersebut. Itulah kenapa banyak penerjemah yang gagal menangkap makna teks dan menerjemahkan apa pun yang ada dalam kalimat secara mekanis saja. Contohnya, Anda akan terkejut tentang apa yang disampaikan oleh statistik pendidikan mengenai kebiasaaan membaca dan pengetahuan bahasa asing mahasiswa. Pahami apa yang ingin disampaikan oleh si penulis lalu mulailah menerjemahkan dari sana.
Gunakan peralatan online
Cara pintar dan modern untuk menerjemahkan teks bahasa asing adalah dengan bantuan online. Ada banyak platform dan layanan khusus yang dapat membantu Anda dengan cepat dan efisien. Penerjemah yang baik tahu bahwa mereka harus menggunakan semua bantuan yang bisa didapatkan saat mengerjakan proyek penerjemahan bahasa yang rumit! Lihat layanan berikut ini:
- Linguee: Perangkat berbasis mesin pencari untuk mencari ungkapan, kata dan teks tertentu dengan menggabungkan hasil pencarian dengan hasil Gambar Google. Artinya, hasil akan muncul dalam bentuk visual dan teks, yang kerap dapat membantu penerjemah memahami dan menerjemahkan dengan tepat.
- ProZ: Apakah Anda pernah membayangkan forum online dimana Anda bisa menanyakan apapun tentang penerjemahan bahasa asing? ProZ adalah tempat dimana Anda bisa berdiskusi tentang beragam topik penerjemahan, minta bantuan, membantu penerjemah lain dan menjaga karir penerjemahan tetap aktif melalui diskusi forum.
- Zanata: Sebuah platform yang mempertemukan para pencipta konten dan penerjemah. Zanata dapat membantu mengelola alur kerja penerjemahan menjadi lebih baik dan menyelesaikan masalah yang mungkin Anda jumpai saat mengerjakan sebuah teks. Layanan ini tersedia gratis bagi siapa pun yang memiliki akses peramban dasar.
Tanyakan pada ahlinya
Meskipun Anda seorang penerjemah profesional, ada baiknya untuk bertanya pada ahli bahasa jika Anda menemui jalan buntu. Menerjemahkan teks lebih sulit dari yang terlihat, dan Anda tidak boleh membiarkan kata atau bahasa gaul memperlambat proses. Lakukan apapun yang bisa Anda kerjakan untuk mempercepat prosesnya dan mintalah bantuan dari ahli bahasa.
Orang yang mempelajari bahasa tertentu selama bertahun-tahun mungkin mengetahui lebih banyak dibandingkan Anda sebagai seorang penerjemah. Mereka bahkan mungkin bersedia membantu tanpa dibayar jika Anda menyelipkan catatan kecil ucapan terima kasih pada teks yang sedang Anda kerjakan. Jangan takut meminta bantuan dan tanyakan pada ahlinya sebisa mungkin.
Atur format
Terjemahan tidak artinya tanpa pengaturan format yang sesuai. Anda akan sering menjumpai masalah terlalu banyak atau terlalu sedikit teks begitu selesai menerjemahkan. Itu karena beragam bahasa memiliki panjang kata dan format yang berbeda sehingga seringkali merepotkan.
Anda bisa mengatasinya dengan menggunakan perangkat lunak khusus untuk mengatur format teks dengan benar. Mengatur format teks adalah tentang bagaimana menyambungkan bagian awal dan akhir teks dan membuatnya mengalir secara alami. Ini tidak sesulit yang dibayangkan dan membutuhkan satu atau dua jam untuk mengerjakannya dengan baik sebelum mengirimkannya ke editor atau bos Anda. Tindak lanjuti pekerjaan yang berkualitas dengan memastikan bahwa teks Anda juga memperhatikan bagian tersebut.
Anda bisa mendapatkan informasi lebih lengkap lainnya terkait jasa penerjemah bidang industri dan perusahaan di jasa translate inggris.